Kali ini kita akan membahas penggunaan still, anymore, yet dan already yang ada dalam bahasa Inggris. Keempat kata tersebut sering kali digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Yuk cari tahu penggunaan atau perbedaan keempatnya.
Penggunaan Still, Anymore, Yet dan Already
1. Still
Still artinya tetap atau masih. Kita menggunakan kata still untuk menunjukkan bahwa kejadian/peristiwa atau sebuah situasi yang masih berlanjut/berlangsung.
Contoh:
- It’s eleven o’clock and Reza is still in bed (Sekarang sudah jam sebelas dan Reza masih di tempat tidur)
- When I went to bed, Diana was still working (Ketika aku pergi tidur, Diana masih bekerja)
- Do you still want to go away or have you changed your mind? (Apakah kamu tetap ingin pergi atau sudah berubah pikiran?)
2. Anymore
Anymore artinya tidak lagi. Kita menggunakan kata anymore untuk menunjukkan sebuah situasi atau peristiwa yang sudah berubah atau sudah tidak terjadi lagi.
Contoh:
- Luna doesn’t work here anymore. She left last month (Luna tidak bekerja di sini lagi. Dia pergi bulan lalu)
- We used to be good friends, but we aren’t anymore (Kami dulu berteman baik, tapi sekarang tidak lagi)
- Why doesn’t he speak to me anymore? (Kenapa dia tidak bicara padaku lagi?)
Read also: Bingung Antara Wake Up Dan Awake? Cari Tahu Di sini Perbedannya!
3. Yet
Yet artinya belum, namun, tetapi.
Contoh:
- It’s 10 o’clock and Joe isn’t here yet (Sekarang sudah jam 10 dan Joe belum datang)
- Dimas lost his job six months ago and hasn’t found another job yet (Dimas kehilangan pekerjaannya enam bulan lalu dan belum mendapatkan pekerjaan lain)
- The path was dark, yet I slowly found my way (Jalannya gelap, namun perlahan-lahan aku menemukan jalanku)
4. Already
Already artinya adalah sudah atau telah. Already digunakan untuk menunjukkan sebuah situasi atau peristiwa yang sudah terjadi.
Contoh:
- Shall I tell Karin what happened or does she already know? (Haruskah aku memberi tahu Karin apa yang terjadi atau dia sudah mengetahuinya?)
- I’ve just had lunch and I’m already hungry (Saya baru saja makan siang dan saya sudah lapar)
- I asked him to come to the exhibition but he’d already seen it (Saya memintanya untuk datang ke pameran, namun dia sudah melihatnya)
Itu tadi penggunaan still, anymore, yet dan already.
penggunaan still, anymore, yet dan already.
Informasi Seputar Teknologi:
No Comments yet!